top of page
ismaniarsutardi

14 Tingkah Aneh Kucing, Cek Di Sini!

Dikenal sebagai hewan yang penyayang, ternyata banyak kelakuan kucing yang bikin kita takjub. Mau heran, tapi mereka lucu banget! Ternyata tingkah ajaib kucing ini ada maksudnya lho! Bahkan beberapa membutuhkan bantuan dari dokter hewan. Apa aja sih? Yuk, kita bahas!


1. Melompat ke Tembok atau dari Ketinggian

Anak-anak kucing biasanya lebih aktif daripada kucing dewasa. Mereka mengeluarkan energinya dengan berlarian kesana kemari, bahkan melompat-lompat hingga membentur tembok. Meresahkan ya? Namun ternyata perilaku ini bisa jadi akibat pengaruh catnip yang membuat kucing bertingkah aktif dan 'gila' sesaat.

Aktivitas enerjik ini memang normal namun ada baiknya kita bisa mengontrol mereka agar tidak cedera. Hal ini bisa dilakukan dengan menyingkirkan barang-barang yang mudah jatuh dan tutup jendela saat kucing sedang aktif bergerak. Kucing yang jatuh dari ketinggian tanpa kewaspadaan bisa membuat cedera seperti patah tulang rusuk, tulang rahang, dan sebagainya.

Jika perilaku kucing mengganggu cat pawrents, segera lakukan penanganan dengan menyalurkan energi kucing ke aktivitas yang minim bahaya. Ajak main kucing tanpa berlarian membentur tembok atau naik ke tempat tinggi. Permainan interaktif akan membuat bonding dengan hewan peliharaan.


2. Menggesekkan Kepalanya

Kucing yang menggesekkan kepalanya berarti sedang menunjukkan rasa sayang mereka. Ini seperti manusia yang berbicara "I love you!" pada orang yang disayanginya. Menggesekkan kepala juga memberikan tanda bahwa manusia ini adalah 'kepunyaan' mereka. Namun ga perlu khawatir jika kucingmu tidak menggesekkan kepalanya. Kucing punya cara lain menunjukkan kasih sayang kepada manusia.


3. Cerewet atau Mengeong Seolah-olah sedang Bicara

Pernah lihat kucing berceloteh sambil melihat burung atau tupai yang bergerak di halaman? Nah, suara itu merupakan bentuk kegembiraan kucing melihat calon mangsa, juga rasa frustasi karena tidak bisa menangkap mangsanya. Suara-suara aneh ini bentuk ekspresi kucing, selain mengeong, mendesis, atau mengecap-ngecap seperti burung.


4. Mengunyah Benda-benda

Kucing tabby hitam mengunyah ujung kardus.
Kucing suka mengunyah dan menelan benda aneh (sumber: unsplash)

Banyak kucing yang senang mengunyah benda-benda seperti mainan, plastik, karet, kaos kaki, atau selimut empuk. Perilaku ini menunjukkan anxiety, rasa bosan, atau ada penyakit. Hal ini juga terjadi pada kucing yang diapih terlalu dini sehingga merasa ingin 'menyusui' pada benda-benda empuk seperti boneka atau selimut.

Kebiasaan ini berbahaya karena kucing bisa tersedak atau malah mengalami penyumbatan usus. Sembunyikan barang-barang yang menjadi kebiasaan mengunyahnya itu untuk mencegah mereka dari bahaya kesehatan.

5. Tidur di Tempat Sempit

Kucing tabby oranye dan tortoiseshell tidur berdempetan di dalam kotak kardus.
Salah satu perilaku ajaib kucing: tidur di tempat sempit (sumber: unsplash)

Kucing senang menyelinap ke tempat-tempat kecil atau sempit seperti di sudut furnitur, di kolong meja, di dalam kardus, laci, lemari, hingga di balik tirai. Alasannya karena mereka merasa aman dan nyaman di sana. Mereka bahkan mungkin lebih memilih tidur di tempat-tempat sempit tersebut daripada tidur di kasur yang nyaman. Perilaku ini merupakan insting liar dari nenek moyang kucing yang tidur bersembunyi agar aman dari gangguan atau bahaya predator.


6. Memberi Hadiah Aneh

Sudah pernah dikasih haidah belalang atau tikus mati? Jangan khawatir, ini cara kucing menyampaikan rasa sayang ke manusia dengan hadiah yang ditangkapnya sendiri. Kucing berterima kasih akan apa yang dia terima dengan memberikan hadiah. Meski absurd, sesungguhnya sweet banget kan?

Agar ia tidak memburu binatang-binatang kecil, jaga kucing untuk berkeliaran di dalam rumah saja. Selain itu, menjaga kucing tetap indoor adalah salah satu acra menjaga kesehatan dan keamanan mereka.


7. Cuek atau Tidak Menghiraukan Kita

Ada kalanya kucing tidak menghiraukan kita atau bersikap abai sesekali. Hal ini normal ya. Kucing terkenal mandiri dan kadang membutuhkan waktu untuk dirinya sendiri. Tinggalkan dia saat ingin sendirian. Kucing akan mendatangi kita saat membutuhkan perhatian.


8. Kneading atau Memijat

Gerakan menguleni sesuatu ini disebut kneading. Menguleni atau memijat sesuatu ini mirip dengan anak kucing yang memijat perut ibunya saat menyusui. Mereka melakukannya karena merasa santai atau puas. Kneading seharusnya tidak menjadi masalah. Justru senang kalau bisa dipijat kucing sendiri. Problem timbul jika kuku kucing belum dipotong sehingga cakarnya terasa menusuk.


9. Menjatuhkan Barang-barang

Ada kalanya kucing menjatuhkan barang atau mendorong banyak benda dari meja atau nakas. Bikin frustasi sih ya, tapi ternyata perilaku ini normal lho! Kucing memiliki cakar yang sensitif dan suka memukulkan paw ke benda untuk memeriksanya. Perilaku ini juga mereka lakukan ke mangsanya.

Perilaku menjatuhkan barang-barang ini adalah untuk mendapatkan perhatian. Abaikan mereka jika sedang melakukannya. Jauhkan benda-benda pecah belah atau yang mudah rusak dari jangkauan kucing.


10. Menggigiti Tanaman

Kucing tabby abu-putih menggigiti daun di pekarangan.
Hindari tanaman berbahaya yang dapat membuat kucing sakit (sumber: unsplash).

Kucing menggigiti tanaman karena merasa sakit perut, merasa nyaman, atau memang karena penasaran saja. Masalah timbul jika tanaman yang diusik kucing itu sejenis tanaman yang berbahaya bagi mereka.

Hindari tanaman yang bisa menimbulkan bahaya kesehatan kucing dengan menjauhkannya dari jangkauan atau meletakkannya di area bebas kucing. Selain itu, cat pawrents juga bisa menanam wheatgrass atau catnip yang aman untuk kucing. Ada beberapa cara agar kucing tidak mengganggu bunga-bungaan di rumah. Intip langkah-langkahnya di sini.


11. Pup di Luar Litter Box

Paling kesel memang kalau litter box bersih dan pasirnya penuh, eh anabul malah pup di luar kotak. Hal ini sering dialami para cat pawrents. Jika kondisi tersebut sudah diatasi, perlu dicek ke dokter hewan karena biasanya kucing yang tidak bisa buang air di litter box mengalami masalah urin.

Jumlah litter box yang disiapkan juga perlu perhitungan, apalagi jika ada lebih dari satu anabul di rumah. Jika ada dua kucing, maka siapkan 3 litter box. Cobalah menggunakan jenis litter box yang sesuai dengan ukuran badan kucing. Selain itu, anak kucing tanpa induk perlu diajarkan cara menggunakan kotak pasirnya sendiri. Baca tipsnya di sini.


12. Minum dari Keran atau Toilet

Kucing tabby oranye  minum dari keran.
Banyak kucing yang menyukai air mengalir, sediakan water fountain agar mereka berhenti minum dari keran (sumber: unsplash).

Ada kucing yang lebih suka minum dari air mengalir. Mereka akan melompat ke sink dan memutar kerannya sendiri. Jika ini terjadi, kita bisa menyiapkan water fountain untuk anabul agar berhenti minum dari keran.

Air keran belum tentu aman bagi kucing. Banyak bakteri dan kuman yang mungkin berkembang lalu menyebabkan kucing sakit perut hingga diare. Awasi air minum kucing dengan menggantinya dengan air matang dan bersih secara berkala. Supaya kucing tidak minum dari toilet, kunci atau tutup pintu toiletnya sehingga kucing akan minum dari mangkok yang disediakan.


13. Tidur atau Nongkrong di Atas Laptop

Dari sekian banyak tempat nyaman untuk bersantai, kenapa juga anabul mesti nongkrong di atas laptop? Sampai ketiduran pula! Jika ini terjadi, simpan laptop di dalam tas atau amankan ke tempat tersembunyi. Laptop yang baru digunakan terasa hangat dan membuat kucing nyaman. Mereka akan naik dan tidur di sana.


14. Aktif di Tengah Malam

Kucing biasanya tidur sepanjang hari dan malah terjaga sepanjang malam. Hal ini terjadi karena tidak banyak aktivitas yang mereka lakukan di siang hari. Jika ini terjadi, ajak main kucing siang-siang dengan permainan interaktif yang membuat tubuh mereka bergerak. Kelelahan di siang hari akan membuat mereka mengantuk saat malam. Cat pawrent juga bisa memberi cemilan sebelum tidur agar mereka kenyang dan mengantuk.

Aktif di tengah malam menjadi salah satu kebiasaan yang diwariskan nenek moyang kucing jaman dahulu. Kucing biasa berburu di malam hari memanfaatkan penglihatan mereka yang tajam, saat minim pencahayaan dan mangsa kurang waspada. Meskipun normal, hal ini malah membuat kerepotan orang rumah yang mau tidur nyenyak. Perlu diwaspadai jika kucing mengeong karena kesakitan atau terlalu vokal. Segera bawa ke dokter hewan.



Aktivitas keseharian kucing yang ajaib memang terlihat normal. Perlu adanya perhatian jika kucing mulai buang air di luar kotak pasirnya, atau cenderung vokal saat tengah malam. Bawa ke dokter hewan untuk mendapatkan konsultasi terhadap perilaku kucing yang menjadi concern.



7 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page