top of page
ismaniarsutardi

Benarkah Kucing Bisa Melihat Setan? Cek Menurut Sains Yuk!

Kucing disebut-sebut bisa melihat setan, menurut mitosnya. Meskipun ada banyak spekulasi tentang kemampuan kucing mendeteksi hal-hal yang bersifat paranormal, belum ada bukti ilmiah yang mendukung narasi ini. Kemampuan kucing mendeteksi yang gaib bikin penasaran banyak orang, mungkin termasuk cat pawrents juga. Kita bahas yuk!


Kucing Melihat "Setan" dengan Indranya

Satu kemungkinan mengapa banyak orang berpikir kucing bisa melihat hantu adalah karena kemampuan bawaan mereka. Para ahli mengatakan indra kucing lebih tajam daripada manusia. Sebagai hewan pemangsa dan mangsa, kucing membutuhkan indra yang tajam untuk membantu mereka menangkap mangsa dan menghindari pemangsa. Berikut cara kemampuan sensorik kucing ditingkatkan.


Indra Penglihatan


Kucing hitam dengan mata kucing sedang awas mengamati hewan buruan yang blur di depannya.
Mata kucing sensitif terhadap perubahan cahaya sehingga kucing dianggap bisa melihat setan (sumber: unsplash).

Meskipun kebanyakan dianggap sebagai hewan nokturnal, kucing sebenarnya “krepuskular”, yaitu pemburu cahaya redup yang paling aktif saat fajar dan senja. Jika kucing mengeong di malam hari, itu menunjukkan sesuatu yang sama sekali berbeda. Kucing dapat melihat enam kali lebih baik dalam cahaya redup dibandingkan manusia. Kemampuan melihat dengan detail yang baik dalam cahaya redup ini memungkinkan kucing untuk mendeteksi dan mengejar mangsa, serta menilai jarak dan kecepatan dengan akurasi tinggi.


Kucing juga memiliki dua struktur unik yang tidak dimiliki oleh manusia. Struktur inilah yang meningkatkan penglihatan mereka: tapetum lucidum dan selaput nictitating. Kelopak mata ketiga atau selaput nictitating dapat dilihat di sudut dalam mata kucing dan terangkat untuk menutupi dan melindungi mata. Ini berfungsi seperti plester bawaan.


Satu alasan mengapa orang mungkin berpikir kucing bisa melihat hantu hanyalah karena mereka melihat perubahan cahaya yang tidak manusia lihat. Kucing dapat mendeteksi kedipan yang terjadi pada lampu fluoresen, sementara kita manusia tidak mungkin mendeteksi perubahan apa pun. Namun manusia dapat lebih fokus pada gambar yang diperlukan untuk membaca.


Perbedaan lain dalam penglihatan kucing adalah meskipun mereka tidak buta warna, mereka juga tidak melihat warna dengan kekayaan yang sama seperti manusia. Misalnya ada seekor tikus berlarian. Kucing cat pawrents kemungkinan besar akan lihat tikus itu, mengidentifikasinya sebagai buruan, dan melompat untuk menangkapnya tanpa ragu-ragu bahkan sebelum cat pawrents sadar bahwa memang ada tikus di dalam ruangan.


Indra Pendengaran dan Penciuman

Kucing dapat mendengar pada frekuensi di atas dan di bawah kemampuan manusia, yaitu sekitar 1,5 kali lebih besar. Banyak perangkat yang dianggap sebagai bagian normal dan senyap dari kehidupan sebenarnya malah justru mengeluarkan suara yang didengar kucing.


Meskipun indra penciuman kucing tidak sekuat anjing, indra kucing masih 9–16 kali lebih kuat daripada indra manusia. Ada organ pengumpul aroma sekunder yang disebut organ Jacobson atau vomeronasal, yang memungkinkan kucing mencium hal-hal yang terlewat oleh manusia.


Kumis Kucing


Wajah kucing dengan kumisnya dilihat dari depan.
Kucing mengenali dunia dengan kumisnya, sehingga kemampuannya ini dianggap bisa melihat setan (sumber: unsplash).

Meskipun hiasan tipis ini terlihat sangat gemesin dibingkai oleh wajah yang lucu, kumis kucing sebenarnya memberikan keuntungan sensorik tambahan untuk kucing. Kumis kucing mendeteksi perubahan kecil pada aliran udara, menentukan lebar ruang tertutup, dan mungkin membantu kucing merasakan lokasi mangsa ketika terlalu dekat untuk dilihat. Keajaiban kumis kucing pernah dibahas di sini.


Beneran Ga Sih Kucing Bisa Melihat Setan?


Kucing abu-abu dengan mainan bantal alpukat warna hijau sedang menatap ke arah sesuatu
Kamu percaya kucingmu bisa melihat setan? (sumber: unsplash)

Jujur aja, statement ini menjadi hal yang pribadi untuk setiap orang. Banyak cat pawrents yang beranggapan bahwa kucing mereka bisa melihat setan melalui serangkaian peristiwa tertentu. Interpretasi ini berbeda di setiap orang. Karena manusia tidak bisa berkomunikasi dengan kucing, kita tidak bisa memprediksi apakah hal anomali yang diperhatikan kucing itu berarti tanda-tanda gempa bumi atau faktor eksternal lain.


Kucing mendeteksi perubahan tekanan udara, yang berarti anabul lucu ini sensitif terhadap perubahan cuaca. Dengan memperhatikan perubahan detail, kucing bereaksi sesuai dengan hal tersebut. Kelakuan kucing terkadang memang tidak masuk akal: melacak ke sudut tertentu di dalam rumah, hingga menatap kosong ke arah langit-langit. Kucing yang bereaksi dengan ketakutan atau seolah melihat hantu di dalam ruangan, mungkin justru sedang melacak suara, bau, hingga wujud hewan-hewan kecil di sana.


Hanya karena manusia tidak bisa merasakannya, bukan berarti kucing yang pintar ini tidak merasakan sesuatu. Apakah perilaku ini berarti kucing kesayangan bersiap-siap untuk bermain dengan setan? Ga ada cara yang tepat untuk mengetahui atau membuktikan ini. Dan bisakah kucing salah menafsirkan situasi? Bisa kok, sama seperti kita.


Jika Kucing Bertingkah Seperti Melihat “Setan”, Harus Bagaimana Sih?

Mempertimbangkan ke kepercayaan masing-masing, hal ini dikembalikan ke reaksi cat pawrents sendiri jika anabul di rumah mulai “bertingkah”. Perilaku kucing yang berbeda terhadap rangsangan yang tidak kita sadari, tidak normal bagi kucing kita jika hal ini terjadi terus-menerus. Reaksi aktif yang meningkat bisa jadi disebabkan oleh stres. Hal ini perlu dicari penyebabnya dan mengurangi dampaknya agar kucing selalu sehat.

Kita tidak pernah tahu apakah kucing kesayangan bisa melihat setan. Namun jika perilaku kucing menjadi masalah tambahan seperti ada rasa takut yang berlebihan hingga rusaknya properti di rumah, cat pawrents sebaiknya mencari bantuan dokter hewan. So, jika kelakuan kucing tidak berdampak negatif ke anggota keluarga, cat pawrents mungkin bisa santai aja.


Yuk, baca artikel menarik lainnya seputar kucing di sini.

7 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page