top of page
ismaniarsutardi

Intip 10 Tips Sukses Memandikan Kucing

Kucing adalah hewan yang terbiasa membersihkan dirinya sendiri (grooming). Adakalanya kita memandikannya sendiri di rumah. Namun proses memandikan kucing bisa jadi membuat stres bagi para cat owners karena sulit membuat kucing diam saat dimandikan. Di bawah ini ada beberapa tips yang dapat membantu proses memandikan kucing menjadi lebih lancar.


Persiapan Sebelum Memandikan Kucing

Ada 3 hal yang bisa kamu lakukan sebelum kucingmu dimandikan.


a  three-color cat was being trimmed for his nails
Potong kuku kucing lebih dulu supaya saat mandi dia tidak menyakitimu (sumber gambar: unsplash.com)

1. Potong dulu kukunya

Kuku kucing adalah hal utama yang harus dirapikan sebelum mereka mandi. Ketajaman kuku kucing bisa melukai, terutama saat mereka menolak di-grooming dan siap mencakar ketika dipaksa mandi. Ambil paw-nya lalu tekan bagian lembut di antara jarinya untuk mengeluarkan kuku lalu potong dengan hati - hati. Potong bagian yang tajamnya saja ya, jangan berlebihan. Jangan potong terlalu dekat dengan bagian pink di dalam kuku karena daerah tersebut mengandung pembuluh darah dan saraf. Kalau terpotong, akan berdarah dan kucingmu kesakitan nantinya.


2. Cari tempat aman untuk memandikan

Wastafel nampaknya menjadi pilihan untuk memandikan kucing. Namun karena wastafel ada di dapur dan tempatnya terbuka, ada kemungkinan kucingmu akan kabur saat dimandikan. Disarankan untuk menggunakan ember besar atau bak mandi (bath tub) di kamar mandi lalu tutup pintunya sehingga kucing tidak bisa kabur saat dimandikan. Dengan begitu, ketika kucingmu lolos ketika dimandikan, dia tidak akan lari jauh dan kamu bisa menyelesaikan dengan menangkapnya lagi.


3. Sisir atau sikat badannya

Kenapa bulu kucing harus dibersihkan terlebih dahulu? Bulu kucing yang rontok dari badan kucing saat dimandikan akan menyumbat saluran pembuangan di rumahmu. Oleh karena itu disarankan untuk menyisir bulu kucing sebelum dimandikan untuk membuang bulu - bulu berlebih di badannya. Ketika stres bulu kucing akan rontok, terutama saat mandi karena dimandikan adalah salah satu hal yang membuat mereka stres. Menyisir bulu kucing juga memberikan ketenangan bagi mereka karena setelah disisir, yaitu saat mandi, diharapkan kucing menjadi lebih jinak.


Tips Penting Saat Kucing Mandi

Nah, sekarang kamu sudah siap memandikan kucingmu. Apa tips memandikan kucing selanjutnya?


4. Perhatikan suhu air

Kita mungkin menyukai air hangat, tapi tidak bagi kucing. Siapkan air yang suam - suam kuku, atau yang tidak panas maupun tidak dingin. Jadikan proses grooming yang nyaman bagi kucingmu.


5. Gunakan produk khusus hewan

Produk khusus hewan sudah diformulasikan sesuai dengan kebutuhan dan keamanan bagi hewan peliharaan. Jangan pakai sampomu untuk memandikan kucing ya! Bahan - bahan kimia pada sampo manusia akan berbahaya bagi kucing. Sampo kucing sudah dibuat khusus untuk mempercantik bulunya dan aman di kulit mereka.


A cat was being groomed in a bath tub
Gunakan cukup air saat memandikan kucing (sumber gambar: unsplash.com)

6. Gunakan air secukupnya

Perhatikan area sensitif kucing, seperti mata, hidung, mulut, dan telinganya, saat ia dimandikan. Gunakan cukup air dengan hindari menyiramkan air langsung ke wajah kucing. Kamu bisa mengelap wajahnya perlahan dengan kain lap yang diberi sedikit air, lalu mulailah membersihkan area mata dan hidung. Untuk bagian dalam telinga, gunakan cotton bud bersih yang diolesi minyak bayi. Bersihkan sisa sabun dari badannya dengan membilas tubuhnya beberapa kali di ember berisi air bersih, atau gunakan shower.


7. Pegangi badannya supaya tidak tergelincir

Karena kucing sudah cemas sejak masuk kamar mandi, jaga kenyamanannya untuk tetap tenang dengan memegang badannya dengan benar supaya ia tidak tergelincir. Permukaan bath tub atau lantai kamar mandi pastinya licin dengan sabun. Jadi, sebisa mungkin hindari ia tidak terjatuh di kamar mandi ya!

Seberapa keras kucingmu meronta atau berteriak, tetap tenang ya. They can sense your panic feeling too. Beri tahu dia apa yang akan kamu lakukan saat mandi supaya dia tahu bahwa mandinya ga bakal lama - lama.


Tips Setelah Selesai Mandi

Congrats! Kamu telah melewati prosesnya dengan tenang dan membuahkan hasil. Kucing sudah selesai mandi. Lalu apa yang harus dilakukan selanjutnya?


A tabby cat was being dried with a brush and hair dryer
Keringkan kucing dengan baik supaya terhindar dari jamur (sumber gambar: unsplash.com)

8. Keringkan badannya

Proses mandi selesai? Belum, sebab kita harus mengeringkan badannya segera setelah mandi. Bungkus badan kucing dengan handuk bersih, lalu mulai mengelap wajah, bagian telinga, juga area dalam kaki - kakinya. Lalu gunakan hair dryer dengan angin dingin untuk mengeringkan area dalam seperti di sela kaki, ekor, termasuk punggungnya. Kebanyakan kucing akan stres di proses ini karena suara dryer yang keras membuatnya takut.


9. Terima perubahan sikapnya setelah mandi

Mandi adalah salah satu perawatan yang membuat kucing marah, walaupun banyak juga kucing yang menyukai air dan menyukai mandi. Setelah mandi, kemungkinan kucing akan berubah sikapnya. Dia mungkin tidak mau dipeluk dan cenderung menghindari kamu. Beri dia waktu untuk sendiri dan menenangkan diri. Jangan dipaksa dengan mengejarnya, dan biarkan kucing yang mendatangimu setelah dia tenang kembali.


10. Beri reward dengan snack kesukaan

Beri kucingmu hadiah seperti snack atau makanan kesukaannya. Hal ini akan membuat marahnya berkurang. Saat kucing sudah kembali jinak, belai - belai dan bilang padanya bahwa dia sudah hebat hari ini.


Tips - tips barusan diharapkan dapat mempermudah proses grooming kucing di dalam rumah. Memandikan kucing bisa jadi membuat kamu stres juga, sehingga berbagi persiapan dan pengetahuan bisa membuat kegiatan ini lebih menyenangkan dan mengurangi rasa cemas kucing.

9 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page