top of page
ismaniarsutardi

Serba-serbi Calico, Si Kucing Tiga Warna Pembawa Hoki


Bobtail calico dengan bermain dengan mainan, di alas selimut biru navy.
Kucing domestik tiga warna jenis bobtail (sumber: unsplash)

Kucing Calico bukanlah jenis kucing ras khusus (special breed). Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), calico artinya kain belacu, sejenis kain yang belum diputihkan. Warna kain belacu belang-belang dan cenderung agak kuning. Nah, Calico menunjukkan karakteristik warna di bulunya saja, yaitu di kombinasi warna ada oranye, hitam, dan putih. Ada beberapa jenis kucing Calico yang warna putihnya merupakan turunan dari warna krem dan kebiruan.

Calico merupakan jenis kucing domestik. Menariknya, kucing Calico jantan sangat langka. 1 dari setiap 3000 Calico bersifat mandul; tidak dapat berkembang biak menghasilkan keturunan. Itu sebabnya kucing Calico dianggap beruntung.


Ciri-ciri Fisik Kucing Calico

Anak kucing Calico bermata kuning sedang berbaring, dengan latar oranye terang.
Kucing Calico dewasa bisa mencapai bobot lebih dari 5 kg (sumber: unsplash).
  1. Berat badan: Calico dewasa bisa mencapai lebih dari 5 kg

  2. Panjang badan: 45 cm

  3. Karakter bulu: bulu pendek (short hair) dan bulu panjang (long hair)

  4. Warna bulu: oranye, hitam, putih, cream, biru

  5. Warna mata: kuning, hijau, biru

  6. Lifespan: bisa mencapai 15 tahun

  7. Hypoallergenic: tidak

  8. Asal: kemungkinan dari semenanjung Mediterania atau Mesir


Karakter Kucing Calico

Calico dikenal sebagai kucing domestik dengan kepribadian tegas dan gagah. Umumnya, kucing Calico sangat mandiri dan tidak membutuhkan banyak perhatian khusus. Namun mereka juga perlu disayangi lho! Kepribadiannya manis dan setia. Ia juga mudah terikat dengan satu orang saja, namun bisa beradaptasi di lingkungan dengan banyak anggota keluarga.

Di sisi lain, Calico bisa dikatakan cenderung memiliki kepribadian yang lucu dan unik. Sebagai contoh, ada kucing Calico di lingkungan kami yang sangat suka air. Ia akan mengikuti bermain dengan air selang, bahkan tidak takut disiram! Padahal katanya kucing tidak suka air.


Perbedaan Calico dan Tortoiseshell

Tortoiseshell sedang bersantai di alas berwarna pink.
Ini bukan Calico lho! Tortoiseshell tidak memiliki warna putih yang dominan (sumber: unsplash).

Banyak orang yang bingung membedakan Calico dengan Tortoiseshell (kucing kulit penyu). Kedua istilah tersebut sama-sama mengacu pada bulu dan corak, bukan rasnya, meskipun memiliki perbedaan.

Keduanya memiliki bulu hitam dan oranye, namun warna putih pada Calico cenderung lebih menonjol. Tortoiseshell memiliki bulu hitam-oranye yang bercampur, dan warna putihnya hampir tidak terlihat.

Sekilas memang terlihat mirip ya? Namun ada perbedaan di antara mereka lho! Jika kamu melihat kucing tiga warna seperti ini di jalan, yang memiliki warna putih dominan menunjukkan kucing Calico. Gampang kan?


FAQ

Mengapa kucing Calico spesial?

Kucing Calico dikenal spesial karena warnanya yang mudah dikenali dan unik sekali. Kebanyakan kucing Calico adalah betina, dengan kombinasi warna putih dominan, sisanya adalah oranye dan hitam. Kombinasi warna ini kadang simetris dan sangat kontras.


Mengapa 99% Calico betina?

Warna bulu diekspresikan oleh kromosom X dalam DNA kucing. Satu gen membawa satu warna kucing; baik itu hitam, oranye, atau putih. Karena betina membawa dua kromosom X, maka dapat menjadi warna hitam dan oranye, serta gen warna putih jika terdapat putih yang dominan. Kucing jantan hanya punya satu kromosom X sehingga hanya dapat membawa satu warna di tubuhnya, biasanya hitam atau oranye.


Apakah Calico termasuk kucing langka?

Ya. Kucing Calico tergolong langka. Kombinasi tiga warna pada bulunya; hitam, oranye, dan putih, dihasilkan dari gen berbeda yang diekspresikan di berbagai bagian tubuh kucing. Karena sebagian besar kucing Calico adalah betina, itu semakin menambah kelangkaan mereka. Selain itu, kombinasi tiga warna itu bervariasi dari satu kucing ke kucing lainnya, menjadikan setiap kucing Calico unik dan istimewa.


 

Yuk, baca artikel menarik lainnya di sini.

12 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page